Dalam menyukseskan sebuah kegiatan sangat diperlukan kreaktifitas dari para pengurus terkhusus dalam proses penggalangan dana. Yang dimana, penggalangan sendiri merupakan proses pencarian dan pengumpulan anggaran kegiatan sehingga tanpa adanya tahapan ini maka mustahil kegiatan tersebut dapat dikatakan sukses.
Namun dalam penggalangan dana sendiri sering ditemukan berbagai kendala, seperti proposal yang lama ditanggapi, kreaktifitas yang kurang, jadwal kuliah pengurus yang bertepatan, dan lain sebagainya. Sehingga kami dari HIPPMA Laswabul Kendari berinisiatif membuat sebuah hal yang berbeda dari penggalangan dana yang biasa kami lakukan.
Berbeda dengan penggalangan sebelumnya, pada penggalangan dana kali ini kami rangkaikan dengan silaturahmi keluarga Wabula di Kota kendari yang dimana kegiatan ini mengangkat tema "Mempererat Tali Silaturahmi dan Meningkatkan Rasa Persaudaraan Masyarakat Wabula di Kota Kendari”. Seperti kata pepatah, Sambil Menyelam Minum Air maka hal itu yang kami terapkan dalam organisasi ini.
Disamping itu, pada kegiatan silaturahmi yang dilaksanakan pada Sabtu 25 Maret 2017 (Malam Minggu) ini kami juga menyusun agenda acara yang menarik guna menghangatkan suasana kekeluargaan pada lokasi kegiatan seperti diskusi bersama (pikoja-koja) dan menyanyi. Yang dimana seluruh hadirin dapat menyumbangkan lagu diatas panggung.
Lagu pertama disumbangkan oleh Bunda Jannah yang menambah keceriaan dan antusias para hadirin lainnya dalam bernyanyi. Walaupun cuaca pada malam tersebut tidak memungkinkan namun antusias dan semangat peserta maupun panitia tidak dapat kita anggap remeh. Hal ini dapat dilihat dari kehadiran panitia maupun peserta yang dimulai pada pukul 5 sore hingga berakhirnya acara yaitu pukul 12 malam. Anggaran yang diperoleh pada penggalangan ini akan digunakan untuk membuat baju persatuan HIPPMA Laswabul Kendari. Kegiatan bazar dan silaturahmi keluarga Wabula Kendari juga direncanakan akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini.
Tidak ada komentar:
Write komentar